Blusukan ke Pinggiran Kota Jakarta, Astrid Kaget Masih Ada Perahu Eretan di Wilayah Dapilnya

IMG 20250212 143520 scaled
Anggota DPRD Komisi E, Astrid Khairunisha didampingi Kapolsek Pesanggrahan AKP Seala Syah Alam menaiki perahu Eretan di Jakarta Selatan.

Satusuaraexpress.co | JAKARTA – Anggota DPRD Komisi E, Astrid Khairunisha mendatangi keberadaan Perahu Eretan di Jl Inpeksi Kali Pesanggrahan, Kelurahan Ulujami, Jakarta Selatan. Perahu yang berlokasi di depan Sekolah MtS 13 Ulujami ini diketahui sudah beroperasi sejak tahun 1987.

Pantauan di lokasi, perahu tersebut digunakan oleh siswa SMPN 31 Jakarta dan MTsN 13 Jakarta, untuk menyebrang. Para siswa lebih memilih menggunakan perahu untuk berangkat dan pulang sekolah karena jembatan yang menghubungkan kedua sekolah cukup jauh.

Setelah puluhan siswa selesai menyebrang, Astrid mencoba menaiki perahu yang digunakan para siswa tersebut. Menurutnya, meski jarak penyebrangan cukup dekat, namun dari sisi keamanan masih kurang.

Baca juga : Personel Polres Metro Jakarta Barat Gelar Medical Check Up Berkala untuk Personel

“Ternyata ketika saya terjun langsung mencoba getek ini, saya merasakan kayaknya anak-anak ini kurang safety. Keamanannya kurang sekali. Apalagi tadi kita udah tanya sama beberapa anak, mereka bilang udah biasa, tapi ternyata pas saya bilang, ini kamu bisa berenang nggak? Nggak bisa berenang. Berarti kan memang bahaya, ” kata Istri Uya Kuya.

Astrid mengaku pertama kali mengetahui keberadaan perahu eretan itu dari media sosial. Karena, masuk wilayah Daerah Pemilihannya ia memutuskan untuk mendatangi langsung dengan mengajak Kapolsek Pesanggrahan AKP Seala Syah Alam.

Baca juga : Tertantang Sayembara Renang Berhadiah Rp 50 Ribu, Dua Mahasiswa Unissula Tewas Tenggelam

Melihat kondisi tersebut, Astrid yang bertugas di DPRD Komisi E mengaku akan membahas temuannya itu bersama teman-teman di Komisi D. Ia mengaku dalam jangka pendek pihaknya akan memperbaiki atau merapihkan bagian tangga.

“Jadi kalau ini kan memang sudah dirapikan. Kita juga harus memperhatikan masalah pembebasan tanah, untuk rumah warga, segala macam. Itu kan pasti perlu waktu. Jadi kita perbaiki akses tangganya, ini kan masih kayu nanti kita pakai beton, ” ujarnya.

IMG 20250212 145337 scaled
Kapolsek Pesanggrahan AKP Seala Syah Alam.

Kapolsek Pesanggrahan AKP Seala Syah Alam mengapresiasi bu dewan yang mau turun langsung meninjau kondisi masyarakat di wilayahnya.

“Selama saya menjadi polisi, turun ke lapangan, baru ini ada Ibu Dewan yang mau turun ke lapangan, ngecek langsung, nyeberang langsung di kali, kita cobain getek sama-sama. Artinya, apa yang dirasakan masyarakat, itulah yang harus kita rasakan bersama, ” ucapnya.

Seala mengaku sudah berbincang dengan bu dewan terkait tindakan tercepat yang bisa dilakukan untuk menjaga keselamatan, keamanan dari warga, terus juga kedepannya yang kemungkinan bisa meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar.

“Karena dengan meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar, itu otomatis, perekonomian yang meningkat itu, keamanan juga pasti terjamin, ” tutupnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *