Kasus Cacar Monyet di Jakarta Barat Meningkat, Kasudin Kesehatan: ada kontak sesama jenis

IMG 5044

Jakarta, Satusuaraexpress.co – Kasus cacar monyet di Jakarta Barat hari ini mengalami peningkatan, Rabu (22/11/2023). Hal ini diungkapkn Kepala Suku Dina (Kasudin) Kesehatan Jakarta Barat Erizon Safari.

Erizon mengatakan, total berjumlah 10 kasus cacar monyet yang terindikasi menyebar di sejumlah kecamatan wilayah Jakarta Barat.

“Baru 10 sekarang, baru tambah satu. Kalau sembuh sudah ada satu. Cuma sudah sembuh atau enggak kan mesti tarik data dari Dinas dulu ya,” kata Erizon kepada wartawan.

“Cuman yang sudah tersampaikan sudah ada satu, bahkan dia udah ikut ‘run’ (lari) gitu. Udah upload-upload postingan juga,” lanjutnya.

Erizon mengungkapkan, berdasarkan 10 kasus cacar monyet yang terjadi di Jakart Barat, seuruhnya diderita oleh pasien laki-laki.

“Beberapa ada (indikasi) ke situ (hubunhan sesama jenis), cuman yang terakhir ternyata enggak ya. Jadi ada kemungkinan transmisi lokal. Tetapi kalau dia kontak sesama jenis ya sangat mungkin ya,” jelas Erizon.

Meskipun begitu, Erizon menyampaikan jika kasus cacar monyet itu tidak berisiko pada kematian.

“Sejauh ini sih enggak ya. Masih ringan-ringan saja. Kecuali kalau perilaku kaya dia tuh (merujuk ke penyakit lain yang lebih mematikan),” pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *