Bansos Tunai Jabodetabek 2021 Akan Langsung Diantar ke Rumah Penerima

123

Satusuaraexpress.co – Bantuan sosial (bansos) di Jakarta-Bogor-Depok-Tangerang-Bekasi (Jabodetabek) akan diantar langsung ke rumah masing-masing penerima bansos.

Hal tersebut di ungkapkan oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy.

Muhadjir menjelaskan pembagian bansos tunai tersebut akan diantarkan oleh petugas PT Pos Indonesia (Persero).

“Jadi tidak perlu ke kantor pos karena kami khawatir akan timbul kerumunan. Jadi akan diantar ke alamat masing-masing dengan teknik yang diatur oleh Bu Menteri Sosial,” papar Muhadjir dalam konferensi pers virtual, Selasa (29/12).

Menurut dia, bansos akan disalurkan ke rumah penerima bantuan oleh transporter dan pihak ketiga dari transporter, dan pendamping PKH. “Setelah ditetapkan titik kumpul tertentu didampingi pendamping PKH itu, nanti ada transporter dan pihak ketiga dari transporter yang akan mengantar ke rumahnya. Kecuali kalau memang ada KPM yang mau bawa sendiri. Tetapi kesepakatannya harus diantar sampai ke rumah,” imbuhnya.

Dia juga turut mengecek ketersediaan beberapa aspek dari bantuan sosial (bansos) beras 15 kilogram di Gudang Bulog. Mulai dari, ketersediaan beras, kualitas beras, bobot beras yang akan disalurkan ke KPM PKH, dan distribusinya.Muhadjir menambahkan hingga saat ini bansos 2020 sudah disalurkan di atas 90 persen. Dia menargetkan akhir tahun sudah tuntas.

“Semua skema itu sudah selesai tahun ini, tadi saya singgung serapannya rata-rata di atas 90 persen bahkan ada yang 100 persen untuk PKH, untuk bantuan sosial pangan tunai atau kartu sembako 100 persen,” pungkas Muhadjir.

(*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *