Oleh: Ghugus Santri
Jakarta, Satusuaraexpress.co – Kasus penipuan orderan fiktif dengan cara pelaku mengaku sudah mentransfer uang. Hal ini harus menjadi perhatian bagi para pemilik usaha seperti rumah makan.
Kanit Reskrim Polsek Kembangan, AKP Ferdo Alvianto mengatakan bahwa pihaknya menerima laporan terkait adanya motif penipuan dengan melakukan orderan fiktif di salah satu rumah makan di bilangan Kembangan, Jakarta Barat.
“Jadi yang memesan ini adalah orang lain memlalui aplikasi kurir online yang datang ke restoran, katanya pesan makanan sebanyak 25 box dan mau diantarkan, lokasinya di Jakarta Barat.” katanya saat dikonfirmasi Satusuaraexpress.co Rabu (8/12/2021).
Usai menerima laporan tersebut, AKP Ferdo Alvianto dan didampingin beberapa anggota Polsek Kambangan, langsung menuju lokasi rumah makan tersebut.
“Ternyata di restoran makanan sudah dibuatkan tapi pembayaran transferannya belum ada.” paparnya.
Ferdo mengatakan akan menindak lanjuti laporan tersebut untuk dilakukan pendalaman terkait motif pelaku.
“Karena kami takut akan ada korban lainnya di wilayah Jakarta Barat.” imbuh Ferdo.
Ferdo juga mengimbau, kepada pihak restoran dan kurir aplikasi online, agar selalu berhati-hati apabila menerima orderan melalui tranferan.
“Harus dipastikan terlebih dulu apakah sudah masuk uang transfernya atau belum.” imbau Kanit Reskrim Polsek Kembangan AKP Ferdo Alvianto.