Satusuaraexpress.co – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjawab anggapan DKI memfasilitasi jalur sepeda hanya untuk hobi. Terlebih, kini ada izin road biker bisa melintas di kawasan Sudirman-Thamrin di jam tertentu.
“Kita terus konsisten memfasilitasinya adalah untuk transportasi. Kemudian kegiatan hobi lainnya dibatasi jamnya di saat jam sedang sepi tapi prioritas kita adalah sepeda sebagai alat transportasi bukan sekedar alat sport,” kata Anies dilansir dari detik.com, Kamis (3/6/2021).
Anies mengimbau warga agar memahami bahwa jalan bukan hanya milik satu jenis moda transportasi. Eks Mendikbud itu mengatakan keselamatan warga adalah yang utama.
“Jadi justru yang kita dorong itu. Jadi semuanya sadarilah jalan ini bukan milik satu jenis moda transportasi. Jadi jangan sampai ada yang menggunakan jalan tanpa memikirkan keselamatan orang lain maupun dirinya,” kata Anies.
Anies juga bakal mengumumkan aturan soal road setelah kebijakan yang dirumuskan selesai.
“Kita bahas dulu baru nanti kita sampaikan karena kebijakan itu dibuat aturannya, baru diumumkan. Saya selalu garis bawahi jangan menjadi pengelola negara, pengelola pemerintah nih mengumumkan sebelum membuat aturan. Nanti kasihan petugas di lapangan. Jadi kita kalau mau bikin aturan siapkan dulu dokumennya, siapkan dulu aturannya baru diumumkan kalau tidak nanti kerepotan di lapangan. Jadi kita siapkan peraturannya nanti diumumkan,” kata Anies.
(*)