Anggota DPR Diberikan Nomor Pelat Kendaraan Khusus, ini Penjelasannya

IMG 20210523 115559
Kendaraan dengan plat nomor khusus berlogo seperti lambang Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) diparkir di ruang basement parkir Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis, 20 Mei 2021.

Editor: Ghugus Santri

Jakarta, Satusuaraexpress.co – Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni menjelaskan tentang peraturan sekretariat jendral Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dan telegram Kapolri.

Dalam peraturan tersebut, tertuang soal pelat nomor kendaraan khusus yang diberikan kepada anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).

Melarnsir CNN Indonesia, Sahroni mengatakan, sebanyak 575 anggota DPR mendapatkan pelat nomor kendaraan khusus tersebut.

Setiap anggota dewan mendapat kode pelat nomor kendaraan yang berbeda-beda sesuai kode anggota DPR dan komisi tempat mereka bertugas

“Beda sama pimpinan dan pimpinan AKD,” ujarnya, dikutip Satusuaraexpress.co Minggu, (23/5/2021).

Sahroni termasuk anggota DPR yang mendapat pelat nomor kendaraan khusus. Dia mendapat nomor 9-III.

Nomor atau angka III berarti mewakili komisi anggota DPR. Dalam hal ini, Sahroni bertugas di Komisi III. Kemudian angka 9 berarti mewakili nomor urut alat kelengkapan dewan (AKD).

Sebelumnya, Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad mengatakan pemberian pelat nomor khusus kepada anggota DPR ditetapkan agar kendaraan anggota dewan mudah dikenali di Komplek Parlemen, Senayan Jakarta, dan di jalan.

“Karena banyak kemarin, banyak keluhan katanya itu mobil anggota DPR yang melanggar rambu jalan, lampu merah, tapi itu tidak bisa dibuktikan apa betul.” kata Dasco, Jumat (21/5).

Tapi, kalau sudah pakai identitas dari institusi dan ada nomor anggotanya gampang dikenali, sehingga bisa ditindaklanjuti oleh MKD nanti diawasi publik,” lanjutnya.

Langkah ini kemudian menuai kritik dari organisasi masyarakat maupun netizen di media sosial. Anggota DPR dinilai bersikap eksklusif dan diberikan perlakuan khusus dengan pemberian pelat nomor itu. (gs)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *