Jakarta, Satusuaraexpress.co – Pimpinan Pengadilan Negeri Jakarta Barat (PN Jakbar), Soheh SH MH terjun langsung dalam pertandingan di turnamen Forkopimko 2022.
Soheh memperkuat tim sepak bola dari Pengadilan Negeri Jakarta Barat. Hal ini dia lakukan untuk memotivasi anak muda yang menghobikan sepak bola.
“Jadi dengan tampilnya saya sebagai pemain tertua saya memberikan motivasi tentunya kepada anak anak muda yang hobi bermain sepak bola agar lebih bersemangat lagi untuk berlatih.” ujarnya kepada Satusuaraexpress.co, Minggu, (7/8/2022).
Menurut Soheh, anak muda yang berlatih sepak bola sehingga menjadi atlet sepak bola di ranah divisi utama bisa memudahkan dalam memilih perguruan tinggi negeri.
“Karena sekarang pemain sepak bola itu menjanjikan dengan memasuki di divisi utama untuk masuk ke perguruan tinggi itu lebih gampang.” tuturnya.
Pimpinan tertinggi di PN Jakbar ini menceritakan tentang ketertarikannya terhadap sepak bola. Namun sempat dilarang oleh sang ayah, sehingga ia memilih untuk merantau ke Jakarta.
Pria berumur 56 tahun ini mengaku kerap bermain dengan bawahannya di PN Jakbar pada tiap Jumat.
“Di Pengadilan Negeri Jakarta Barat bermain sepak bola biasa tiap Jumat karena ada program Jumat Sehat.” kata Soheh.
Menurutnya, Forkopimko Cup ini mengedukasi masyarakat tentang pentingnya berolahraga. Oleh karenanya, bagi yang hobi bermain sepak bola terus lanjutkan dan tetap berlatih.
“Jadi, perhelatan turnamen Forkopimko ini luar biasa. Dengan adanya ini, tentunya anak-anak muda yang menghobikan sepak bola untuk terus berlatih.” jelasnya.
Diketahui, perhelatan turnamen sepak bola Forum Komunikasi Pimpinan Kota (Forkopimko) Jakarta Barat merupakan ajang bergengsi di tingkat kota yang digelar di Stadion Cendrawasih, Cengkareng, Jakbar.
Terbukti dengan melibatkan Lima pilar Jakarta Barat, diantaranya; Wali Kota Jakbar, Polres Jakbar, Kodim 0503/JB, Pengadilan Negeri Jakbar, dan Kejaksaan Negeri Jakbar.
Hari ini, Minggu (7/8/2022) memasuki perdelapan final, setelah kemarin pembukaan sekaligus pertandingan babak penyisihan.