Dindikbud Tangsel Buka PPDB Tingkat SD dan SMP Negeri

1616558004
Sejumlah siswa mengikuti kegiatan belajar tatap muka di SDN 006 Batam Center, Batam, Kepulauan Riau, Selasa (23/3/2021). Pemerintah Kota Batam mengeluarkan izin belajar tatap muka di 122 Sekolah Dasar (SD) dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat seperti kapasitas ruangan hanya diisi 50 persen dan jam belajar yang dibatasi selama dua jam. ANTARA FOTO/Teguh Prihatna/Lmo/aww.

Jakarta, Satusuaraexpress.co – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) telah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) pada tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri tahun ajaran 2022-2023.

Kepala Dindikbud Tangsel, Deden Deni menerangkan, PPDB saat ini masih dalam tahap sosialisasi yang berlangsung hingga tanggal 10 Juni 2022.

Deden menjelaskan, setelah tahap sosialisasi, maka pihaknya akan melakukan uji coba aplikasi PPDB dari tanggal 2 hingga 9 Juni 2022.

“Tanggal 8 hingga 13 Juni 2022 masuk dalam tahap pra-registrasi, yang dilanjut dengan pendaftaran tahap 1 dari tanggal 13 hingga 16 Juni 2022,” ujarnya, Selasa (24/5/2022).

Deden menyebut, PPDB dilanjut dengan pendaftaran tahap dua yang dilaksanakan pada tanggal 23, 24, dan 27 Juni 2022.

“Dan hari pertama masuk sekolah dilaksanakan tanggal 11 Juli 2022,” ungkapnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *