7 Vitamin ini Wajib Dikonsumsi Untuk Daya Tahan Tubuh Untuk Lawan Virus Corona

ilustrasi 201121123326 495

Satusuaraexpress.co – Seiring Lonjakan kasus COVID-19 yang terjadi di Indonesia membuat masyarakat semakin gencar mengkonsumsi vitamin untuk daya tahan tubuh. Tujuannya agar tidak mudah sakit atau terinfeksi virus Corona.
Selain terus menerapkan protokol kesehatan dengan baik dan menjalani vaksinasi COVID-19, berbagai vitamin dan suplemen juga harus terus dikonsumsi. Lalu, vitamin apa saja sih yang bisa membantu untuk menangkal virus Corona?

berikut rangkuman beberapa suplemen dan vitamin untuk daya tahan tubuh yang bisa rutin dikonsumsi setiap hari.

1. Vitamin C
Salah satu vitamin untuk daya tahan tubuh adalah vitamin C. Selain untuk meningkatkan imunitas tubuh agar terhindar dari penyakit, vitamin ini juga berfungsi sebagai antioksidan.

Vitamin C ini juga bisa membantu untuk mencegah terjadinya infeksi dan mempercepat penyembuhan. Tak hanya pada jeruk, vitamin ini bisa didapatkan dari beberapa makanan seperti:

– Bayam
– Kubis
– Pepaya
– Stroberi
– Paprika

2. Vitamin B kompleks
Vitamin B kompleks juga sangat berperan untuk menjaga daya tahan tubuh. Di dalamnya termasuk vitamin B12 dan juga B6.

Jika tubuh mengalami kekurangan vitamin B ini, virus akan dengan mudahnya menyerang tubuh dan menyebabkan penyakit. Selain dari suplemen, vitamin B terutama B6 bisa didapatkan dari ayam dan sayuran hijau, seperti buncis.

3. Vitamin E
Vitamin untuk daya tahan tubuh selanjutnya adalah vitamin E. Seperti vitamin C, vitamin E ini juga berfungsi sebagai antioksidan yang bisa membantu tubuh melawan infeksi.

Perlu diketahui, vitamin E ini juga termasuk salah satu vitamin yang sangat penting untuk sistem kekebalan tubuh. Untuk memenuhi kebutuhan vitamin E ini, bisa dengan mengkonsumsi kacang almond, biji bunga matahari, hingga kacang hazel.

Vitamin A dan D juga sangat diperlukan untuk daya tahan tubuh. Untuk lebih jelasnya, klik halaman berikutnya.

4. Vitamin A
Vitamin A ternyata juga sangat bagus untuk menjaga sistem kekebalan tubuh. Jenis vitamin ini bisa berfungsi sebagai penangkal infeksi.
Biasanya vitamin A tersedia pada makanan hewani, seperti ikan, daging, produk susu, hingga tuna. Tetapi, jika tidak bisa mengkonsumsi makanan hewani, bisa dengan mengkonsumsi makan nabati yaitu wortel, ubi jalar, labu, dan blewah.

5. Vitamin D
Vitamin D juga termasuk vitamin untuk daya tahan tubuh yang sangat penting. Ini termasuk nutrisi yang penting untuk tubuh yang bisa larut dalam tubuh dan baik untuk fungsi sistem kekebalan tubuh.

Selain itu, vitamin ini juga bisa membantu mengurangi peradangan yang membantu meningkatkan respons kekebalan tubuh, hingga mengurangi risiko infeksi pada saluran pernapasan. Tak hanya dari sinar matahari, vitamin D ini bisa didapatkan dari:

– Ikan salmon
– Ikan tuna
– Ikan makarel
– Ikan sarden
– Susu
– Sereal

6. Seng (zinc)
Jika mengalami kekurangan seng ini bisa mempengaruhi sistem imun, sehingga akan meningkatkan risiko infeksi dan penyakit, termasuk pneumonia. Untuk mendapatkannya, bisa dengan mengkonsumsi:

– Daging merah
– Unggas
– Tiram
– Kepiting
– Kacang panggang
– Yoghurt

7. Selenium
Selenium juga termasuk vitamin untuk daya tahan tubuh. Jika mengkonsumsi suplemen yang mengandung selenium ini bisa meningkatkan pertahanan antivirus di dalam tubuh, mencegah infeksi, dan penyakit influenza.

Vitamin ini juga bisa ditemukan pada makanan laut (tuna, halibut, sarden), daging merah, dan daging unggas.

Selain vitamin untuk daya tahan tubuh di atas, ada beberapa asupan lain yang juga dibutuhkan tubuh. Misalnya seperti:

– Kurkumin
Kurkumin atau kunyit memang sering digunakan dalam pengobatan China. Ini biasa dimanfaatkan sebagai obat analgesik, anti inflamasi, dan anti-septik. Selain itu, kurkumin juga bisa membantu melawan peradangan dan membantu respons kekebalan tubuh.

– Bawang putih
Selain berperan sebagai antivirus, bawang putih bisa membantu untuk mengurangi keparahan akibat gejala pilek, flu, atau infeksi COVID-19.

– Jamur
Tak hanya enak jamur juga kaya akan selenium dan vitamin B, vitamin untuk daya tahan tubuh, seperti riboflavin dan niacin yang dibutuhkan untuk menjaga sistem kekebalan tubuh agar tetap optimal.

– Propolis
Selain vitamin untuk daya tahan tubuh, suplemen seperti propolis juga sangat membantu untuk menangkal COVID-19. Propolis merupakan getah dari tumbuh-tumbuhan yang digunakan lebah untuk menutupi celah pada sarangnya.

Beberapa bukti menunjukkan bahwa propolis ini bisa membantu mencegah atau mengurangi durasi flu biasa dan infeksi saluran pernapasan atas lainnya.

(*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *