Satusuaraexpress.co – Tiga anggota PPSU Kelurahan Krendang melakukan penyemprotan cairan disinfektan di permukiman RT 003 dan 005 RW 01, Krendang, Rabu (6/1)pagi. Kegiatan ini dilakukan secara rutin dalam upaya memutus mata rantai penyebaran covid-19.
Lurah Krendang, Al Barkah mengatakan bahwa gugus tugas penanganan covid-19 kelurahan Krendang, terus melakukan berbagai upaya dalam rangka memutus mata rantai penyebaran covid-19 di wilayah Kelurahan Krendang.
Upaya yang dilakukan di antaranya memberikan sosialisasi tentang gerakan 3M yakni Mencuci tangan dengan sabun, Memakai masker dan Menjaga jarak, melakukan pendisiplinan penerapan protokol kesehatan, serta penyemprotan cairan disinfektan.
Untuk penyemprotan cairan disinfektan, pihak kelurahan Krendang mengerahkan anggota PPSU (Penanganan Prasarana dan Sarana Umum). Mereka rutin melakukan penyemprotan pada setiap lingkungan RW.
“Setiap hari, ada petugas PPSU melakukan penyemprotan. Mereka berbagi tugas dengan dipandu masing-masing pengurus RW,” jelasnya.
Sementara itu, Ujang, anggota PPSU Kelurahan Krendang mengatakan, penyemprotan cairan disinfektan dilakukan pada seluruh area publik, seperti jalan lingkungan, Jalan MHT, toko, restoran, tempat ibadah, hingga tempat kos.
Ia menjalani tugas bersama dua anggota PPSU lainnya. Masing-masing petugas melakukan penyemprotan dengan dilengkapi alat pelindung diri (APD).
“Saya bawa satu alat spray portabel cairan disinfektan dengan volume 15 liter. Ini rutin demi mencegah penyebaran virus corona. Mudah-mudahan pandemi ini segera berakhir,” tuturnya.