Satusuaraexpress.co – Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Barat melalui Terminal Kalideres sukses meraih penghargaan protokol kesehatan dari Kementerian Kesehatan RI kategori Terminal Sehat tingkat Nasional.
Dikatakan Kepala Terminal Kalideres, Revi Zulkarnain, dalam keberhasilan peraihan penghargaan, tak terlepas dari kerjasama antara pemkot dengan TNI, Polri.
“Kita tidak kerja sendiri, kami dibantu Kecamatan Kalideres, Polsek, Pospol, Koramil, Kodim Puskesmas serta Polres Jakarta Barat. Sehingga Terminal Kalideres dapat penghargaan,” terang Revi saat ditemui di Terminal Kalideres, Rabu(2/12/2020).
Dilain sisi, atas perolehan penghargaan Terminal Sehat, Walikota Jakarta Barat, Uus Kuswanto memberikan apresiasi atas kerjakeras para petugas dishub terminal. Dimana, Terminal Kalideres selalu menerapkan protokol kesehatan guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
“Pertama saya ucapkan terimakasih kepada rekan- rekan dari jajaran Terminal Kalideres yang sudah meraih penghargaan dari Kementerian Kesehatan dalam kategori terminal yang memperhatikan protokol kesehatan. Saya ucapkan selamat,” ucap Uus saat ditemui di Gedung Walikota Jakarta Barat.
“Karena Terminal Kalideres merupakan pintu gerbang masuk dari luar Jakarta, terutama mobil bus yang masuk ke terminal banyak dari Indonesia bagian barat. Selain itu juga keluar masuknya bukan hanya warga Jakarta. Tetap warga dari luar daerah. Sehingga protokol kesehatan menjadi sebuah harga mati dalam memutus penyebaran Corona,” sambungnya.
Uus berpesan, dengan menyabet penghargaan protokol kesehatan. Terminal Kalideres dapat dijadikan contoh.
“Jadi dengan penerapan protokol kesehatan yang cukup baik, ini akan menimbulkan sesuatu hal yang postif. Untuk pembelajaran, pendidikan kepada seluruh warga Jakarta. Jangan warga Jakarta, untuk warga luar yang masuk Jakarta sudah diterapkan standar protokol kesehatan. Sekali lagi selamat untuk Terminal Kalideres. Jangan kendor,” imbuhnya.(*)