Satusuaraexpress.co – Kantor Kecamatan Cilandak, Jakarta Selatan ditutup selama tiga hari mulai Selasa (8/12) hingga Kamis (10/12).
Penutupan sementara itu dilakukan menyusul seorang aparatur sipil negara (ASN) Kecamatan Cilandak yang terkonfirmasi positif Covid-19.
“Satu ASN di Kecamatan Cilandak positif Covid-19 setelah dilakukan tes swab. Tapi rumah dia di Pamulang,” kata Camat Cilandak Mundari saat dikonfirmasi.
Mundari menjelaskan, ASN yang terkonfirmasi positif diketahui sudah menderita sakit sejak pekan lalu.
Ia mengatakan pihak kecamatan belum melakukan tracing lantaran masih menerapkan sistem work from home (WFH).
“Belum ada tracing karena kita sudah WFH. Jadi ASN itu tidak ada kontak dengan teman-teman di kecamatan,” ujar dia.
Kendati demikian, Kantor Kecamatan Cilandak tetap ditutup sementara guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
Selama penutupan sementara, Kantor Kecamatan Cilandak disterilisasi dengan penyemprotan disinfektan. (CR)