Satusuaraexpress.co – Rotasi jabatan bagi jajaran Perwira menengah yang ada di wilayah hukum Polda Metro Jaya, kembali akan dilaksanakan. Hal itu berdasarkan tertuang dalam telegram rahasia ST/3236/XI/KEP./2020 per tanggal 16 November 2020, Kapolri Jendral Pol. Idham Azis.
Dalam telegram itu, Kapolres Metro Jakarta Barat saat ini dipercayakan kepada Kombes Ady Wibowo yang menggantikan Kombes Audie Latuheru yang akan Dikreg XLVIII Sesko.
Selanjutnya, posisi Kapolres Metro Jakarta Selatan saat ini diisi oleh Kombes Aziz Andriansyah yang menggantikan Kombes Budi Sartono, karena dirotasi ke Anjak Madya Bidang Pidnarkoba Bareskrim Polri dalam rangka Dikreg XLVIII Sesko.
Selanjutnya, Kapolres Bekasi Kota akan diisi oleh Kombes Aloysius Suprijadi yang menggantikan posisi dari Kombes Wijanarko.
Baca juga : Mabes Polri Mutasi 8 Kapolda, Salah Satunya Kapolda Metro Jaya
Sementara itu, Kapolres Depok juga mengalami rotasi Kombes Imran Edwin Sirega, akan mengisi jabatan itu setelah Kombes Aziz Andriansyah dimutasi sebagai Kapolres Metro Jakarta Selatan.
Lalu Kombes Hendri Fiuser yang saat ini menjabat Kapolresta Bogor akan digantikan oleh Kombes Susatyo Purnomo Condro. Ia sebelumnya menjabat Direktur Narkoba Polda Banten.
Sementara itu, saat dikonfirmasi terkaitvhal tersebut, Divisi Humas Mabes Polri, Irjen Pol Raden Prabowo Argo Yuwono membenarkan akan adanya rotasi di jajaran perwira menengah yang ada diwilayah hukum Polda Metro Jaya.
“Iya, silahkan ke Karopenmas,” jawab Argo, singkat. (Man)