Pemkot Jakbar Monitor Penataan Kawasan Sentra Primer Barat

IMG 20220517 170204
Foto: Instagram @kotajakartabarat

Jakarta, Satusuaraexpress.co – Tim gabungan Pemerintah Kota Jakarta Barat meninjau lokasi penataan Kawasan Sentra Primer Barat Tahun 2022, Selasa (17/5).

Sebanyak delapan titik lokasi yang ditinjau, mulai dari ruas Jalan Puri Wangi, Kembangan Raya, Kolong Tol JORR W1 hingga Jalan Puri Ayu Kecamatan Kembangan.

Kasubbid Perekonomian dan Pembangunan Suku Badan Perencanaan Pembangunan Kota (Subanppeko) Jakarta Barat, Ending Wahyudin mengatakan wilayah Jakarta Barat memiliki potensi masa depan yang akan menjadi salah satu lokasi bisnis strategis dan favorit, yakni Kawasan Sentra Primer Barat.

Penataan kawasan tersebut telah diplot pada RPJMD tahun 2017-2022. Ini tahun terakhir dari pelaksanaan program RPJMD.

“Sehingga kita perlu melakukan monitoring untuk mengetahui bagaimana progres dari penataan kawasan,” ujar Ending.

Monitoring yang melibatkan sejumlah instansi terkait di lingkungan Pemkot Jakarta Barat tersebut, membidik delapan titik lokasi penataan kawasan meliputi Jalan Puri Wangi, Kembangan Raya, Kolong Tol JORR W2, Jalan Puri Agung, Jalan Kembang Kerep Puri Kencana, Jalan Pesanggrahan dan Jalan Puri Ayu.

Objek yang dimonitor pun beragam. Misalnya, pengerjaan lanjutan pembangunan jalan dan totoar, 14 titik PJU, pengadaan pohon dan tanaman hias di ruas Jalan Puri Wangi, rekayasa lalu lintas di kolong tol JORR W2 serta penanda kawasan (signed) di Jalan Kembangan Raya.

Objek lain yang dimonitor adalah pembangunan trotoar di Puri Kencana dengan panjang 1450 meter dan 3 300 meter, pembebasan lahan terowongan dan kuku macan dan rekayasa lalu lintas (u-turn) di Jalan Kembang Kerep.

“Hasil dari monitoring ini nantinya dibawa untuk dibahas dalam rapat tingkat kota Jakarta Barat,” ujar Ending.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *