Corona Menggila, Deretan Negara ini Bakal Kembali Lockdown ?

tak cuma inggris varian terbaru delta plus ay42 juga ada di rusia 4 169

Satusuaraexpress.co – Eropa hingga negara bagian Amerika Serikat melaporkan kenaikan kasus harian COVID-19. Beberapa di antaranya berencana menerapkan kembali kebijakan lockdown.⁣

Eropa menyumbang lebih dari setengah rata-rata infeksi 7 hari secara global dan sekitar setengah dari kematian terbaru, tingkat tertinggi sejak April tahun lalu ketika virus itu mencapai puncaknya di Italia.⁣

Pemerintah dan perusahaan khawatir pandemi berkepanjangan akan menggagalkan pemulihan ekonomi yang rapuh. Negara-negara termasuk Belanda, Jerman, Austria dan Republik Ceko berencana untuk kembali menerapkan kebijakan lockdown.⁣

Sejumlah negara bagian di Amerika Serikat, di antaranya Michigan, Vermont, New Mexico, dan Colorado juga mengalami lonjakan kasus COVID-19. Vermont membatalkan pertemuan skala besar setelah mengalami lonjakan kasus COVID 19 terkait pesta Halloween. Sementara rumah sakit di New Mexico dan Colorado sudah mulai kewalahan karena banyaknya pasien COVID-19 yang terus bertambah.⁣

Sementara di Asia, China menjadi negara selanjutnya yang akan kembali menerapkan lockdown setelah mencatat penambahan kasus harian.⁣ (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *