Reporter: Ikbal Tawakal | Editor: Ghugus Santri
Tangsel, Satusuaraexpress.co – Pasca kesalahpahaman, Kelurahan dan Karang Taruna Ciater, Kecamatan Serpong bersama SMK Negeri 1 Kota Tangerang Selatan (Tangsel) berkomitmen dalam hal meningkatkan kualitas pendidikan, khususnya bagi masyarakat di wilayah sekitar sekolah.
Seperti disampaikan oleh Kepala SMK N 1 Tangsel, Abdulah Martha Nurdin, saat melakukan musyawarah bersama pihak-pihak terlait.
“Yah saya telah melakukan silahturahmi bersama lurah Ciater dan Karang Taruna, dan telah memohon maaf atas kesalahpahaman yang terjadi terkait Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di SMK 1. Namun, setiap kejadian tentunya ada hikmah dan ada hal positif yang bisa diambil,” ungkapnya, di Kantor Kelurahan Ciater, Serpong, Rabu (28/07/2021).
Martha melajutkan, semua kejadian murni kesalahpahaman dan banyak hikmah positif baik bagi keluarga di SMKN 1 Ciater maupun di lingkungan Kelurahan.
Hal yang sama juga diungkapkan Ketua Karang Taruna Kelurahan Ciater, Aldo, menurutnya solusi dan komitmen semua pihak adalah hal penting dari semua peristiwa yang telah terjadi.
“Alhamdulillah semua ada hikmahnya, kita sedama manusia sudah seharusnya saling memaafkan. Yang terpenting pada akhirnya ada sebuah solusi, terutama bagi masyarakat sekitar seklolahan, untuk mendapatkan haknya atas pendidikan yang layak bagi masa depan putra putrinya,” ujarnya.
Sementara, Ozi, mewakili pihak Kelurahan Ciater mengapresiasi komitmen bersama semua pihak untuk kemajuan dunia pendidikan di wilaya Kelurahan Ciater.
“Pesan Pak Lurah, semuanya harus berkomitmen untuk dunia pendidikan lebih baik lagi bagi lingkungan sekitar Kelurahan. (it)