BMKG : Waspada Sebagian Wilayah DKI Hujan Petir di Siang Hari

hujan deras guyur sejumlah wilayah di jakarta GXNRex9aYq 1

Satusuaraexpress.co – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini cuaca di DKI Jakarta hari ini. Diperkirakan akan terjadi hujan disertai kilat dan petir di sejumlah wilayah pada siang hingga menjelang malam.

“Waspada potensi hujan disertai kilat/petir di wilayah Jakbar, Jaksel dan Jaktim pada siang hingga menjelang malam hari,” tulis BMKG melalui laman resminya, Kamis (15/4/2021).

Seluruh wilayah DKI Jakarta pada pagi hari diperkirakan akan cerah berawan. Siang hari, BMKG memperkirakan akan terjadi hujan disertai kilat dan petir di Jakarta Timur dan Jakarta Selatan.

Di Jakarta Barat diperkirakan akan terjadi hujan sedang pada siang hari. BMKG memprediksi akan terjadi hujan ringan di Jakarta Pusat dan Jakarta Utara saat siang nanti.

Jakarta Selatan malam hari diperkirakan akan terjadi hujan disertai petir. Hujan sedang akan terjadi di Jakarta Timur. Wilayah DKI Jakarta lainnya akan terjadi hujan ringan.

Suhu udara di Jakarta ada pada kisaran 24 hingga 32 derajat celcius dan kelembaban udara antara 56 hingga 95 persen. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *