Viral, Nasib Harimau Kurus Di Lamongan, Warganet: Irfan Hakim dan Alshad Kautsar Ahmad Tolong Bantu Kak! 

IMG 20200907 194754 e1599489400637

satusuaraexpress.co – Kebun Binatang merupakan taman rekreasi dan media belajar masyarakat terhadap berbagai spesies hewan yang ada di berbagai belahan dunia. Namun, apa jadinya jika hewan yang berada di kebun binatang tidak mendapatkan perawatan dengan baik.

Baru-baru ini beredar sebuah video di media sosial, seekor harimau yang terlihat sangat kurus. Bahkan, saking kurusnya, saat dilihat dari atas, sama sekali tidak ada lekukan di bagian perutnya.

Video tersebut diunggah melalui akun Instagram fakta.indo, bersumber dari akun Tiktok yang tidak disebutkan namanya. Menampilkan seerkor harimau kurus.

Belakangan ini diketahui harimau yang kurus tersebut berada di Kebun Binatang Maharani Zoo & Goa di Lamongan Jawa Timur.

“Perut harimaunya kurus banget Lokasi : Kebun Binatang Maharani Zoo&Goa di Lamongan Jawa Timur. Semoga pihak kebun binatangnya memberikan makanan yang seharusnya ia dapat, bukan hanya menjadi tontonan agar mendapatkan uang saja,” tulis fakta.indo pada Senin, (7/9/2020).

Tidak hanya tubuhnya yang sangat kurus, ekor harimau itu juga tampak pendek tidak seperti ekor harimau pada umumnya.

Sampai berita ini dimuat, unggahan video tersebut telah disukai 177,234 dan dikomentari sebanyak 1,723. Banyak warganet yang menduga, harimau tersebut tidak diurus oleh pengelola kebun binatang setempat.

“Ironis, kalo ga bisa merawat mending bebasin di hutan” tulis chelsea_just.do.it dalam komentarnya.

“Yaampun kasihan, semoga pihak kebun binatang segera sadar dan memberi makan terbaik supaya nerisi lagi badan harimaunya.” kata rezareyy.

Ada juga respon warganet yang menyebut ke beberapa nama dalam komentarnya.

“@alsadahmad, @irfanhakim75 tolong bantu kak,” kata arvianydhisprta_

“Mas @fardhankhan, @alsadahmad boleh dibantu,” tulis akun mislambe.id

Diketahui nama yang disebutkan warganet adalah artis, Irfan Hakim dan Alshad Kautsar Ahmad yang merupakan penghobi memelihara binatang buas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *